Selamat datang di AKABrave

Friday 3 April 2015

Refleksi Minggu 06

Pada hari ini saya akan merefleksikan apa yang telah saya dapat pada pertemuan minggu keenam, tanggal 2 April 2015 pada matakuliah Algoritma & Pemprograman.

Yang saya peroleh dari matakuliah Algoritma & Pemprograman di minggu keenam ini, diantaranya :
  • Dosen menjelaskan mengenai apa itu subprogram dan fungsi rekursi. Fungsi yang dimana memanggil dirinya sendiri untuk diproses, sehingga fungsi ini juga bisa digunakan sebagai perulangan.
  • Dosen menjelaskan mengenai perbedaan parameter dan variabel. Parameter itu sendiri digunakan untuk melewatkan nilai, sedangkan variabel digunakan untuk menyimpan suatu nilai.
Dalam matakuliah di minggu keenam ini ada beberapa hal yang belum bisa saya pahami, diantaranya :
  • Untuk saat ini belum ada, insya Allah paham.
Apabila saya tidak paham, ada solusi untuk mengatasi ketidakpahaman saya, diantaranya:
  • Bertanya ke anggota diskusi kelompok maupun ke teman satu kelas
  • Mencari tahu dengan searching di internet
    Mengenai materi minggu selanjutnya yang didapat, diantaranya:
    • Untuk materi itu sendiri biasanya pada tiap minggunya saya peroleh materi tersebut dan terdownload otomatis melalui Folder Sharing Dropbox yang dikirim oleh Bapak Wahyu Pujiano.

    Untuk kesan pada pertemuan keenam ini terus semangat dan jangan menyerah walau kegagalan terus menghantui kita, kita harus percaya keberhasilan itu pasti akan datang bagi orang yang sabar dan mau bersungguh-sungguh.

    Mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan mengenai refleksi pada minggu keenam ini di matakuliah Algoritma & Pemprograman. Atas kurang dan lebihnya dari apa yang saya tuliskan. Terimakasih, semoga bermanfaat bagi kita semua.